al-Itqon
Di depan ndalem abah Ayyub, tratak/panggung itu sudah terpasang dan berdiri dengan anggun. Ia adalah harapan santri selama setahun. Di bagian belakang ada tulisan yang menunjukkan acara apa yang akan digelar; Haflah Akhirussanah Pondok-Pesantren Putra-Putri al-Itqon dan Majlis Ta'lim al-Mubarok Kebonharjo, Patebon, Kendal. 12 April 2020. Di halaman pondok putra plantanan itu sementara dibongkar, dan di sampingnya telah berjejar kursi-kursi yang baru datang kemarin untuk tamu undangan besok. Di belakang ndalem ramai ibuk-ibuk rewang memasak untuk keperluan hari ini sampai besok malam yang dipimpin oleh mami Harti. Beliau adalah kampiun masak seantero Kebonharjo.
Di depan ndalem abah Ayyub, tratak/panggung itu sudah terpasang dan berdiri dengan anggun. Ia adalah harapan santri selama setahun. Di bagian belakang ada tulisan yang menunjukkan acara apa yang akan digelar; Haflah Akhirussanah Pondok-Pesantren Putra-Putri al-Itqon dan Majlis Ta'lim al-Mubarok Kebonharjo, Patebon, Kendal. 12 April 2020. Di halaman pondok putra plantanan itu sementara dibongkar, dan di sampingnya telah berjejar kursi-kursi yang baru datang kemarin untuk tamu undangan besok. Di belakang ndalem ramai ibuk-ibuk rewang memasak untuk keperluan hari ini sampai besok malam yang dipimpin oleh mami Harti. Beliau adalah kampiun masak seantero Kebonharjo.
Terlihat santri-santri berbondong-bondong membawa al-Qur'an dengan
dipeluk untuk bersama-sama mengikuti sima'an al-qur'an. Khusus hari ini
mereka meminta ijin pada sekolah masing-masing untuk sima'an al-Qur'an.
Santri putri tumplek-blek di ndalem, santri putra di pondok putra. Ada
yang di aula satu, aula tiga, dan aula empat. Masing-masing lokasi
dipimpin oleh mereka penghafal al-Qur'an yang alumni al-Itqon. Terlihat
beberapa snatri khususk menyimak, lainnya lagi ngantuk, lainnya lagi
kebingungan halaman mana yang dimaksud karena cepatnya bacaan si
pembaca.
Beberapa santri putra yang besar-besar sibuk menyiapkan hal-hal yang dirasa perlu. Mernahke lokasi, untuk kongkonan ibuk-ibuk masak, dan hal-hal lain yang kaitannya dengan acara.
Simaa'an al-Qur'an ini biasanya tidak sampai dhuhur sudah selesai. Setelah selesai semua santri makan besar. Satu piring nasi dengan lauk ayam goreng dan jangan bening, ditambah krupuk dan sambel. Ada beberapa santri biasanya yang indem-indem ambil dua porsi, ya karena kurang saja.
Untuk nanti sore santri istirahat untuk persiapan gladi resik nanti malam dan besok
Bersambung
Beberapa santri putra yang besar-besar sibuk menyiapkan hal-hal yang dirasa perlu. Mernahke lokasi, untuk kongkonan ibuk-ibuk masak, dan hal-hal lain yang kaitannya dengan acara.
Simaa'an al-Qur'an ini biasanya tidak sampai dhuhur sudah selesai. Setelah selesai semua santri makan besar. Satu piring nasi dengan lauk ayam goreng dan jangan bening, ditambah krupuk dan sambel. Ada beberapa santri biasanya yang indem-indem ambil dua porsi, ya karena kurang saja.
Untuk nanti sore santri istirahat untuk persiapan gladi resik nanti malam dan besok
Bersambung
Komentar
Posting Komentar